[:id]Awali 2023, HISKI Jember Siapkan Bedah Film Pendek “Sekar” Karya M. Zamroni[:]

[:id]

Mengawali tahun 2023, Himpunan Sarjana-Kesusastraan Indonesia Komisariat Jember (HISKI Jember) menyiapkan Webinar NGONTRAS#18 (Ngobrol Nasional Metasastra ke-18), dengan tema Bedah Film Pendek “Sekar” Karya M. Zamroni. Webinar secara daring tersebut dilaksanakan atas kerja sama HISKI Jember dengan Jurusan Sastra Indonesia & Program Studi Televisi dan Film Fakultas Ilmu Budaya Univesitas Jember (FIB UNEJ), Jurnal Semiotika, dan Kelompok Riset Film Studies, Sabtu mendatang (28/1/2023).

Film Sekar jaga yang bertitel lengkap Sekar a Flower That Blooms, dengan tautan: https://bit.ly/Film_SEKAR mengangkat kisah cinta sepasang kekasih yang berhadapan dengan dilema antara rasa dan rasio, antara hati dan pikiran. Tema cinta digarap oleh Zamroni dengan perspektif yang berbeda. “Meskipun bukan tema yang benar-benar baru, tetapi ada perspektif yang dibangun oleh film pendek ini. Mempertanyakan pertentangan antara perasaan dan logika. Perspektif semacam ini menarik untuk didiskusikan,” kata Dr. Heru S.P. Saputra, M.Hum., ketua HISKI Jember.
Pembicara yang akan menjadi narasumber adalah Dr. (C) Deddy Setyawan, S.Sn., M.Sn. (Institut Seni Indonesia Yogyakarta) dan Muhammad Zamroni, S.Sn., M.Sn. (FIB Universitas Jember, yang juga penulis skenario dan sutradara film “Sekar”). Diskusi akan dipandu oleh moderator Dr. Bambang Aris Kartika, S.S., M.A., pewara Sherin Fardarisa, dan host Novianti Pratiwi. Kegiatan webinar akan dibuka secara resmi oleh Dekan FIB UNEJ, Prof. Dr. Sukarno, M.Litt.
Deddy Setyawan (deddy@isi.ac.id), yang akan menjadi pembicara pertama, adalah dosen pada Fakultas Seni Media Rekam ISI Yogyakarta. Lelaki kelahiran Yogyakarta, 29 Juli 1976, ini mengikuti organisasi profesi, di antaranya Asosiasi Dosen Seni Media Rekam Indonesia (ADSMRI), Perkumpulan Program Studi Film dan Televisi (PROSFISI), dan Asosiasi Pendidik Seni Indonesia (APSI). Banyak karya ilmiah yang telah dipublikasikannya, di antaranya Dampak Masa Pandemi Covid-19 dalam Menjaga Eksistensi Festival Film: Studi Kasus Festival Film Pelajar Jogja 2020 (2021); dan Analisis Semiotika pada Film Pendek Berjudul “Tilik” Karya Wahyu Agung Prasetyo (2021). Kegiatan kongres yang terakhir diikutinya adalah Kongres Perkumpulan Program Studi Film dan Televisi Indonesia (Prosfisi) (2022).
Sementara itu, Muhammad Zamroni (zamroni.sastra@unej.ac.id), pembicara kedua, adalah dosen sekaligus Koordinator Prodi PSTF FIB UNEJ. Lelaki kelahiran Magetan, 12 November 1984, ini alumni ISI Surakarta yang aktif dalam organisasi profesi Asosiasi Program Studi Film dan Televisi. Banyak hasil riset yang telah ditulis, di antaranya Jejak Terhapus: Sejarah Bioskop Lokal Eks Karesidenan Besuki Pasca-Industrialisasi; dan Dampak Konvergenssi Media terhadap Pola Menonton Televisi Era Digital. Karya ilmiah yang telah dipublikasikan dalam jurnal internasional adalah Ecological Call through Performing Arts: Postcolonial Ecocriticism Analysis. Karya film yang telah dihasilkannya adalah Java Teak (dokumenter); Bhante Dhammasubho (dokumenter); dan Sekar (Fiksi).
Film “Sekar”, dari berbagai sumber yang berhasil dihimpun, diketahui telah dilakukan pemutaran di Kota Cinema Mall, Jember, 17-18 Desember 2021, dengan meraup kesuksesan. Gala Premiere film besutan Empat Belas Project ini di samping dihadiri empat karakter utama yaitu, Sekar, Galang, Widhi, Yu Sinto, juga hadir Rektor Universitas Jember Dr. Ir. Iwan Taruna M.Eng., Plt Kepala Disparbud Jember Deborah Kresnowati, dan sejumlah tokoh masyarakat. Film bergenre drama ini merupakan wujud kolaborasi dosen, mahasiswa, dan alumni Program Studi Televisi dan Film (PSTF) FIB UNEJ, serta para profesional (di bidang perfilman).
Film pendek “Sekar” adalah film cinta yang tidak biasa. Pergulatan antara rasa dan rasio, antara hati dan pikiran, menjadi persoalan dominan yang ditawarkan. Pertanyaan yang kemudian muncul, mana yang harus dipegang, rasa atau rasio? Benarkah perceraian menjadi ujung kisah dari konflik antara rasa dan rasio?
Untuk menjawab serangkaian pertanyaan itu, mari kita simak paparan pakar perfilman dalam Webinar NGONTRAS#18.
Peserta yang akan mengikuti acara NGONTRAS#18, Sabtu, 28 Januari 2023, pukul 10.00—12.00 WIB (Ruang zoom dibuka pukul 09.30 WIB), tidak perlu mendaftar dan cukup klik pada Join Zoom Meeting: https://bit.ly/NGONTRAS-18, Meeting ID: 814 6331 3596, Passcode: HISKI-18.
Peserta yang sebelumnya belum masuk Grup WA, sekali lagi, yang belum masuk, diharapkan berkenan masuk grup dengan tujuan untuk memudahkan mendapatkan informasi kegiatan NGONTRAS secara berkelanjutan, dengan klik https://bit.ly/GRUP-D_NGONTRAS.
Peserta juga dapat mengunjungi Portal HISKI Jember untuk mengunduh secara gratis file buku dan prosiding, dengan klik https://hiskijember.fib.unej.ac.id/. Atau menyaksikan rekaman NGONTRAS sebelumnya melalui Kanal Youtube HISKI JEMBER OFFICIAL dengan klik https://bit.ly/YoutubeHISKIJember.
Peserta dipersilakan mengunjungi dan menyitasi artikel-artikel yang dimuat dalam Jurnal Semiotika, terbitan Jurusan Sastra Indonesia FIB UNEJ. https://jurnal.unej.ac.id/index.php/SEMIOTIKA.***

[:]

Related Posts

http://103.147.222.22/ https://sisbpn.petrolab.co.id/ https://survey.petrolab.co.id/pulsa/ http://jdih-aceh-dev.kemenkumham.go.id/ https://webmail.batubarakab.go.id/pulsa/ http://permata-paygate.uai.ac.id/slot-thailand/ http://dki-paygate.uai.ac.id/slot-pulsa/ https://pa-batang.go.id/ https://pelalawankab.go.id/web/siteplan/ https://wginc.com/slot-thailand/ https://wginc.com/ https://atkperkara.pa-batang.go.id/qris/